Subang – Dalam upaya memotivasi santri untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, Pondok Pesantren As-Syifa Sagalaherang menggelar program Goes To Campus dengan mengunjungi dua kampus ternama, yaitu Institut Teknologi Bandung (ITB) dan Universitas Padjadjaran (Unpad). Sebanyak 121 santri Tholib dan Tholibah kelas XII mengikuti Program ini yang memiliki minat melanjutkan studi ke jenjang lebih tinggi.
Kegiatan Goes To Campus ini dirancang untuk memperkenalkan kehidupan kampus kepada para santri serta memberikan informasi mengenai berbagai program studi, fasilitas, dan jalur pendaftaran di kedua universitas tersebut. Santri diajak berkeliling kampus ITB dan Unpad, melihat langsung proses perkuliahan, serta berinteraksi dengan mahasiswa dan dosen dari berbagai fakultas.
Pimpinan Ponpes As-Syifa Sagalaherang, KH. Farhan Muhammad,Lc, menyampaikan bahwa program ini bertujuan untuk membuka wawasan santri mengenai dunia pendidikan tinggi dan memperluas pilihan karier yang bisa mereka tempuh setelah lulus. “Kami ingin santri memahami bahwa pendidikan tinggi adalah bagian penting dalam pengembangan ilmu dan kontribusi kepada masyarakat,” ujarnya.
Di sela-sela kunjungan, santri mendapatkan pengarahan mengenai beasiswa, persiapan masuk PTN, dan strategi sukses dalam perkuliahan. Mereka juga berkesempatan untuk bertanya langsung kepada para mahasiswa tentang pengalaman akademis dan kehidupan di kampus.
Kegiatan Goes To Campus ini diharapkan dapat meningkatkan motivasi santri untuk meraih pendidikan tinggi serta mendorong mereka mempersiapkan diri menghadapi persaingan di dunia pendidikan. Dengan adanya program ini, Ponpes As-Syifa Sagalaherang terus berkomitmen mencetak generasi muda yang unggul dalam ilmu agama dan akademis. (fay)
Leave a Comment