School Info
Wednesday, 30 Oct 2024
  • Ahlan Wa Sahlan di Web Ponpes As-Syifa Sagalaherang || Info PMB Ponpes Assyifa Sagalaherang KLIK DISINI
  • Ahlan Wa Sahlan di Web Ponpes As-Syifa Sagalaherang || Info PMB Ponpes Assyifa Sagalaherang KLIK DISINI
5 July 2023

Temu Kangen Pimpinan Ponpes dan Yayasan Anggota MAPADI Se-Jawa Barat

Wed, 5 July 2023 Read 287x Blogs

Di tengah keramaian dan sejuknya suasana dingin wisata pemandian air hangat Sari Ater, Rabu (05/07) para pimpinan pondok pesantren dan yayasan se-Jawa Barat berkumpul dalam sebuah acara yang sarat makna, Temu Kangen Pimpinan Pondok Pesantren se-Jawa Barat yang di prakarsai oleh PW MAPADI Jawa Barat. Dengan mengangkat tema : Peningkatan Mutu Pesantren Membangun Kekuatan dengan Merapikan Organisasi, Acara ini diadakan dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara para pemimpin pondok pesantren, yang merupakan pusat pendidikan dan pengembangan keislaman di wilayah Jawa Barat khususnya.

Pertemuan ini menjadi ajang bagi para pimpinan untuk saling berbagi pengalaman, memperbaharui ide-ide, dan menyatukan visi untuk meningkatkan kualitas pendidikan di pondok pesantren. Mereka berdiskusi tentang tantangan dan peluang yang dihadapi dalam menjalankan peran sebagai pemimpin pondok pesantren, serta berbagi strategi untuk mengatasi berbagai masalah yang muncul.

Selain itu, Temu Kangen Pimpinan Pondok Pesantren se-Jawa Barat juga menjadi wadah bagi mereka untuk membangun kerjasama yang lebih erat antarpondok pesantren. Kolaborasi dalam hal peningkatan kurikulum, penggunaan teknologi dalam proses pembelajaran, dan pengembangan program keterampilan dan pengasuhan menjadi topik yang dibahas dengan antusias.

Acara ini juga menghadirkan beberapa narasumber yang ahli di bidang pendidikan dan kepemimpinan serta pengasuhan, diantaranya Dr. Romeo Rissal ( President Director/CEO at PT Global Digital Asia) dan juga Ust Hodam Wijaya, MPP (Founder Madrasah Ibrahim),  mereka memberikan wawasan baru kepada para pimpinan pondok pesantren. Mereka mendiskusikan isu-isu aktual seperti pemberdayaan ekonomi serta pengasuhan di pondok pesantren, dan peran pondok pesantren dalam menghadapi tantangan zaman.

Setelah acara berlangsung, para pimpinan pondok pesantren pulang dengan semangat dan inspirasi baru. Mereka merasa terhubung dengan sesama pemimpin dan siap menerapkan pengetahuan baru yang didapatkan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di pondok pesantren masing-masing.

Temu Kangen Pimpinan Pondok Pesantren se-Jawa Barat bukan hanya sekadar pertemuan rutin, tetapi juga merupakan upaya nyata dalam memajukan pendidikan Islam di wilayah Jawa Barat. Dengan tali silaturahmi yang semakin erat, para pimpinan pondok pesantren dapat bekerja sama menuju visi yang sama, yaitu mencetak generasi muda Rabbani yang berkualitas, beriman, dan berakhlak mulia. (fay)

This article have

0 Comment

Leave a Comment

 

Navigasi

Info Sekolah

MTs-MA As-Syifa Sagalaherang

NPSN 20404xxx
Jl Tenggeragung RT 004/006 Ds Sagalaherang Kidul, Kab. Subang Jawa Barat
PHONE +6281313222218
EMAIL admin@assyifasagalaherang.ponpes
WHATSAPP 6281313222218